Kamis, 27 Oktober 2016

Analisis Sumber dan Penggunaan Modal Kerja PT Indosat Tbk. Periode 2007-2008

“Analisis Sumber dan Penggunaan Modal Kerja
PT Indosat Tbk. Periode 2007-2008”

Sumber (kenaikan) dan penggunaan (penurunan) modal kerja dilakukan untuk mengetahui bagaimana modal kerja tersebut digunakan dan dibelanjakan perusahaan.  Kenaikan dalam modal kerja terjadi apabila aktiva menurun atau dijual atau karena kenaikan dalam utang jangka panjang dan modal sedangkan penurunan dalam modal kerja timbul akibat aktiva tidak lancar naik atau dibeli atau utang jangka panjang dan modal turun.
Laporan modal kerja akan memberikan gambaran tentang bagaimana manajemen mengelola perputaran atau sirkulasi modalnya. Laporan modal kerja merupakan ringkasan tentang hasil-hasil aktivitas keuangan suatu perusahaan dalam suatu periode tertentu dan menyajikan sebab-sebab perubahan posisi keuangan perusahaan selama periode yang bersangkutan.
Laporan sumber dan penggunaan modal kerja akan sangat berguna bagi manajemen untuk mengadakan pengawasan terhadap modal kerja dan agar analisis terhadap sumber dan penggunaan modal kerja dapat digunakan secara efektif di masa mendatang. Analisis sumber dan penggunaan modal kerja adalah suatu analisis untuk mengetahui sumber-sumber serta penggunaan modal kerja untuk mengetahui sebab-sebab berubahnya modal kerja dalam periode tertentu.”
Berikut ini adalah laporan sumber dan penggunaan modal kerja PT Indosat Tbk Periode 2007-2008.

PT. Indosat Tbk dan Anak Perusahaan
Sumber dan Penggunaan Modal Kerja
Per 31 Desember 2007-2008 (Dalam Jutaan Rupiah)
Sumber Modal Kerja
Penggunaan Modal Kerja
Piutang Hubungan Istimewa
        13,959
Investasi pada Perusahaaan Asosisasi
            414
Aktiva pajak tangguhan
        18,673
Aktiva Tetap
  7,821,300
Goodwill
285,786   
Piutang jangka panjang
4,009        
Pensiun dibayar dimuka
        28,374
Lain- lain
     234,564
Uang muka jangka panjang
      190,904
Hutang Hubungan Istimewa
       50,151


Kewajiban Pajak Tangguhan
     177,036
Hutang Jangka Panjang

Hutang Jangka Panjang

Pihak Ketiga
   6,761,894
Pihak Istimewa
     198,767
Hutang Obligasi
      226,875
Kewajiban Tidak Lancar Lainnya
       47,701
Selisih Transaksi
             292
Hak Minoritas
         8,432
Selisih Kurs
          7,114


Saldo Laba



Telah Ditentukan Penggunanya
        20,420


Belum Ditentukan Penggunanya
      837,065


Total
   8,391,356
 Total
  8,542,374
Penurunan Modal Kerja
      151,018


Total
   8,542,374
Total
  8,542,374

Berdasarkan laporan sumber dan penggunaan modal kerja diatas dapat dikatakan bahwa PT Indosat Tbk pada periode 2007-2008 mengalami penurunan modal kerja sebesar Rp 151.018.000.000. Penggunaan modal kerja pada perusahaan ini lebih besar daripada sumber modal kerja, sehinga mengalami penurunan modal kerja. Menurut analisis saya, hal ini dikarenakan karena penggunaan modal kerja perusahaan sangat besar untuk pembelian aktiva tetap sebesar Rp7.821.300.000.000. Sementara jumlah modal kerja yang berasal dari hutang jangka panjang dan laba perusahaan yang cukup signifikan sebesar masing- masing Rp 6.761.894.000.000 dan Rp 857.485.000.000 tidak dapat menutupi penggunaan modal kerja perusahaan..
Sedangkan jika dilihat dari laporan perubahan modal kerja penurunan terjadi karena adanya penurunan pada aktiva lancar yang juga mengakibatkan penurunan kewajiban lancar perusahaan. Aktiva lancar yang paling signifikan terlihat pada kas sebesar Rp 2.315.140.000.000.pada periode 2007-2008 mengalami penurunan sebesar Rp 151.018.000.000.

Dari laporam di atas, juga bisa dilihat bahwa jumlah hutang hubungan istimewa sebesar Rp 50.151.000.000 lebih besar daripada piutang hubungan istimewa yang diterima perusahaan yakni sebesar Rp 13.959.000.000. Hal ini juga menyebabkan penurunan modal kerja yang cukup signifikan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar